J: Tidak seperti tanaman lainnya, Pohon dan Semak tidak butuh ladang untuk tumbuh. Justru kamu bisa menanamnya di mana saja di pertanianmu! Namun umurnya terbatas, artinya kamu hanya bisa memanennya tiga kali saja. Sesudah tiga kali panen, pohon atau semak akan layu, dan perlu perawatan khusus. Kamu bisa meminta teman untuk membantu menumbuhkan pohon dan semak yang layu sehingga kamu bisa memanennya sekali lagi sebelum pohon atau semak ini layu selamanya. Setelah itu pohon atau semak perlu dipotong untuk memberikan ruang bagi yang baru.